Bungkam Nih, BNN & PPATK Investigasi Dugaan Penyalahgunaan Narkoba Karyawan Bank bjb
Ilustrasi: istimewa
Algivon – Beredar luas seperti telah dimuat melalui
ARCOM.CO.ID terbitan 2 November 2020, intinya Badan Narkotika Nasional (BNN)
serta Pusat Pelaporan dan Analisa Transaksi Keuangan (PPATK), rencananya akan
dilibatkan dalam investigasi dugaan penyalahgunaan narkoba pegawai bank bjb
yang dilakukan beberapa waktu lalu.
Tunggu punya tunggu hingga Senin, 2 November 2020, pihak
Corporate Secretary bank bjb masih bungkam nih. Belum memberikan klarifikasi
atas kasus narkoba yang menimpa para Karyawan bank bjb.
Sejatinya para awak media telah melayangkan surat ke pihak
Corporate Secretary bank bjb sejak 26 Agustus 2020, isinya mengklarifikasi
perkembangan dugaan kasus narkoba yang menimpa para karyawan bank bjb.
Para awak media telah memperoleh informasi, beberapa waktu
lalu telah terjadi penyalahgunaan narkoba yang dilakukan beberapa Karyawan Bank
bjb di apartemen mewah Jakarta.
Para awak media dalam surat yang dilayangkan ke pihak
Corporate Secretary bank bjb ingin menyinkronkan data kronologi kejadian, waktu
dan tempat kejadian, serta inisial para pegawai bank bjb yang diduga melakukan
penyalahgunaan narkoba. Berdasarkan informasi yang beredar, pegawai bank bjb
tersebut merupakan para Kepala Cabang bank bjb,. Benarkah ini atau sebaliknya
alias tidak tidak terjadi sama sekali dugaan ini?
Klarifikasi dan jawaban dari pihak Corporate Secretary bank
bjb, diperlukan para awak media atas dasar Undang-Undang Republik Indonesia Nomor
14 Tahun 2008 Tentang Keterbukaan Informasi Publik, dan Undang Undang Republik
Indonesia Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.
Rencananya para awak Media akan terus me-running berita
dugaan penyalahgunaan narkoba yang dilakukan Pegawai bank bjb hingga pihak
Corporate Secretary Bank bjb memberikan jawaban dan klarifikasi secara resmi.
Para awak media akan terus melakukan investigasi dengan
mengumpulkan data dari PPATK, tujuannya untuk mengetahui apakah ada dana
nasabah bank bjb yang digunakan para pegawai bank bjb untuk bertransaksi
narkoba?
Disamping itu para awak media akan berkoordinasi dengan Badan Narkotika Nasional demi mengetahui sejauh mana keterlibatannya, apakah para pegawai bank bjb tersebut pemakai, pengedar, atau pemasok narkoba. (TIM Algivon)
Tidak ada komentar