Ini Dia Pemenang Pemilihan Puteri Remaja & Putri Cilik Jawa Barat 2021, Miss Lina Ve: Keep Spirit High
Algivon – Jalan panjang dan
berliku dari puluhan peserta ‘official event’ Pemilihan Puteri Remaja & Puteri
Cilik Indonesia Tingkat Provinsi Jawa Barat 2021 yang berlangsung pada 1 – 3 April
2021 di Hotel Grand Pasundan Bandung di Jl. Peta No. 147 Bandung, akhirnya
berlangsung mulus dan menghasilkan personal terpilih yang dinanti sebagai
pemenangnya.
Ajang unjuk bakat dari Putri Remaja Indonesia (PRI), dan
Putri Cilik Indonesia (PCI) di Tingkat Jawa Barat yang sebelumnya telah
melewati masa karantina, di antaranya dibina
secara mendalam dalam hal kemampuan diri atas catwalk, public speaking, serta tata rias, selama pelaksanaan
berlangsung lancar.
“Sempat kami merasa ragu akan penyeenggaraan pada masa pandemic
Covid-19, namun pihak Disparbud Jabar dan Disdik Jabar justru membesarkan hati
kami,” papar Miss Lina Ve dari Pro Ve Production yang memandu acara ini secara
keseluruhan.
Para Pemenang itu …
Puteri Cilik Indonesia
(PCI) Jawa Barat 2021 : Khalila Hasna
Chairunnisa (Purwakarta)
PCI kategori
Pariwisata 2021 : Putri Joice Saragih
(Bandung).
PCI Kategori
Pendidikan 2021 : Elysia Phalosa Devana
(Bandung)
PCI kategori Best
Lingkungan 2021 : Kezia Putri (Karawang)
PCI kategori Best
Budaya 2021 : Carissa Aretha (Cirebon)
PCI kategori Best
Photogenic 2021 : Cut Bianca Shaleeta
( Bandung
PCI kategori Best
Intelgensia 2021 : Aurora Nicole Effendy
( Bandung)
PCI kategori Best
Speech 2021 : Kimberly Chaliska Wowiling
(Bandung)
PCI kategori Best
Talent 2021 : Valeria Easteriana Sunyoto Martin (Bogor)
PCI kategori Best
Costume 2021 : Hafiza Agustia Ramadhani
(Bandung)
PCI kategori Best
Personality 2021 : Tiara Ilma
Suandapradja (Sumedang)
PCI kategori Best
Inspiring 2021 : Wilona Naila Athifa
(Bandung)
PCI kategori Best
Frienship 2021 : Yuri Permadani Rukmana
( Bogor)
Puteri Remaja
Indonesia (PRI) Jawa Barat 2021 : Shiva
Sukania (Cimah)i
PRI kategori
Pariwisata 2021 : Diah Puspa (Purwakarta)
PRI kategori
Pendidikan 2021 : Kyara Angkasa (Bandung)
PRI kategori Best
Costume 2021 : Serafin Ernesta Putri
( Bekas)i
PRI kategori Best
Inspiring 2921 : Salsabila Dapianti (Bandung)
PRI kategori Best
Photogenic 2021 : Regita Zaffani Rizka
( Bandung)
PRI kategori Best Top
Model 2021 : Queena Belle Antonieta
Zhafirah ( Cimahi)
PRI kategori Best
Intelegensia 2021 : Fransisca Allena
Thalia ( Bandung)
PRI Kategori Best
Personality 2021 : Trixy Gabriel
Buditama (Cirebon)
PRI kategori Best
Frienship 2021 : Putri Neha Nurikraam
( Bandung)
PRI kategori Best
Speech 2021 : Gadis Destina Damayanti
(Bogor)
PRI kategori Best
Favorite 2021 : Syifa Putri (
Bandung)
PRI kategori Best
Social Media 2021 : Claudya Rivera
Setiawan ( Bandung)
“Secara umum saya ucapkan terima kasih kepada semua pihak
atas suksesnya acara ini, di antaranya Derry Dahlan Foundation, selaku pemegang
lisensi pelaksanaan pemilihan Puteri Remaja Indonesia & Puteri Cilik
Indonesi, lagi kata Miss Lina Ve yang tidak lupa mengucapkan terima kasih – “Khusus
kepada para orang tua baik dari Bandung maupun kota-kota lainnya di Jabar,
terima kasih atas kesediaannya membimbing para putrinya.”
Lebih lanjut menurut Miss Lina Ve, keberlanjutan ajang ini,
walaupun masih berada di antara masa pandemi Covid – 19:”Tentu tidak boleh
kendur, mulai saat ini sudah ada beberapa program pengembangan dan keterlibatan
para pemenang baik di tingkat provindi maupun kotan dan kabupaten. Jadi tidak
usah khawatir adik-adik kita ini akan tetap kita bimbing.”
Pesan lain dari Miss Lina Ve, kepada peserta yang belum
berkesempatan memenangkan ‘label kejuaraan’ pada event ini:”Jangan berputus
asa, tahun depan evet ini masih tetap ada.Justru kita harus berani belajar dari
kegagalan, bukankah kegagalan itu sukses yang tertunda? Jadi adik-adik di
pelosok Jawa Barat khususnya dan Nusantara umumnya, tetaplah bersemangat dalam
setiap aktivitas kehidupan Ya, Keep Spirit high …. (tetepalah bersemangat
tinggi),” Pungkasnya. (Harri Safiari)
Tidak ada komentar