Pangkostrad Letjen TNI Dudung Temui Prajurit di Papua, Pesannya: Bawa Musuh Kembali ke Pangkuan NKRI

 



 

Algivon --  Panglima Komando Strategi Angkatan Darat (Pangksotrad) Letjen TNI Dudung masuk ke wilayah Papua, Senin (5/07/2021). Mantan Panglima Komando Daerah Militer (Kodam) Jaya/Jayakarta itu ke Papua demi menemui prajurit TNI yang terlibat dalam Operasi Pinang Sirih III.

 

Didampingi Panglima Komando Operasi Gabungan (Pangkoopsgab) Pinang Sirih III, Brigadir Jenderal TNI Susilo, Letjen TNI Dudung menemukan pasukannya di markas Batalyon Infanteri (Yonif) Raider 754 Kostrad di Jalan Trans Nabire Mile 32, Kuala Kencana, Kabupaten Mimika.

 

Di tempat itu, Letjen TNI Dudung juga berjumpa dengan prajurit TNI dari Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) RI-Papua Nugini, Yonif Mekanis Raider 412 Kostrad.

 

Di hadapan pasukan tempur Kostrad, Letjen TNI Dudung menyampaikan pesan agar pasukan Kostrad bisa membawa musuh untuk kembali ke pangkuan NKRI dan mencintai negara seutuhnya.

 

“Melaksanakan tugas harus dengan ikhlas dari hati dan penuh rasa tanggung jawab. Prajurit hebat yang tugas di Papua adalah prajurit yang bisa membawa musuh untuk balik mencintai kembali NKRI sehingga tugas yang diberikan hasilnya akan berdampak,” terang Letjen TNI Dudung.


Satuan tugas Operasi Pinang Sirih merupakan satgas TNI yang dibentuk untuk memburu dan menumpas kelompok separatis bersenjata OPM Papua, yang selama ini menganggu keamanan dengan aksi teror-teror brutal yang dilancarkan di tanah Papua.

 




Selain Brigjen Susilo, terdapat para petinggi TNI yang mendampingi Letjen TNI Dudung ke Mimika. Tampak di antaranya Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) III, Letjen TNI Agus Rohman; Panglima Kodam XVII/Cenderawasih, Mayjen TNI Ignatius Yogo Triono; Ir Kostrad, Mayjen TNI Ilyas Alamsyah; Asops Kogabwilhan III, dan Brigjen TNI Aditya Pasha Nindra.

 

Lainnya hadir juga Kapok Sahli Pangkostrad Brigjen TNI Ardiheri; Asminlog Koopsgab Pinang Sirih-III, Kolonel Inf Dikson; Asops Kaskostrad, Brigjen TNI Bagus Suryadi Tayo; Danbrigif 20/3/1 Kostrad, Letkol Inf Arynovian; Komandan Lanud Yohanis Kapiyau Timika, Letkol Pnb Surono; Komandan Kodim 1710/MMK Letkol Inf Yoga Cahya Prasetya dan Wadanyonif Raider 754/ENK Kostrad. (Harri Safiari/Cuya/rls)




Pangkostrad Letjen TNI Dudung Temui Prajurit di Papua, Pesannya: Bawa Musuh Kembali ke Pangkuan NKRI Pangkostrad Letjen TNI Dudung Temui Prajurit di Papua, Pesannya: Bawa Musuh Kembali ke Pangkuan NKRI Reviewed by Harri Safiari on 11.37 Rating: 5

Tidak ada komentar