Peringatan Hari Pahlawan di Buahdua, Ada Festival Konservasi ‘Dari Sumedang untuk Indonesia’



Semanagt Pahlawan 'Baru' ala Buahdua Sumedang - Kembali ke 4 Pilar Desa yaitu: Nyawah,  Ngebon  Ngangon dan  Nyadap  dengan landasan  pondasi desa: “Ngalinduhan gunung” (menjaga gunung). Praktik konservasi ini untuk tahap pertama fokus pada penanaman kopi robusta di Desa Cibubuan., Buahdua Sumedang.




Algivon -- Peringatan Hari Pahlawan 10 November adalah momentum terbaik untuk pewarisan jiwa semangat kepahlawanan kepada generasi muda. Ini kata Sakiah Hendra CHt., CI, yang akrab disapa Ki Petir, salah seorang inohong masyarakat Buahdua saat menyampaikan presentasi peringtan Hari Pahlawan di hadapan para Veteran di Gedung Juang 1945, Markas Ranting Legiun Veteran Buahdua, Kab. Sumedang Sabtu (30/10/21).  

 

“Peringatan ini merupakan inisiatif masyarakat sebagai wujud penghormatan dan penghargaan kepada para pahlawan, khususnya para pahlawan dari Buahdua yang turut dalam mempertahankan tanah air.” tutur Ki Petir, selaku Ketua Panitia Pelaksana. Dalam pelaksanaannya pun diharapkan tidak mengganggu agenda reguler peringatan Hari Pahlawan yang diselenggarakan setiap tahunnya oleh LVRI (Legiun Veteran Republik Indonesia) Ranting Buahdua.



Pahlawan selamanya ....dari Buahdua Sumedang 



 Kegitan ini akan dipusatkan di Lapangan Darongdong, Buahdua  mengingat  lokasi tersebut memiliki nilai sejarah di masa-masa perjuangan para pahlawan, yang mempertahankan kemerdekaan Republik Indonesia.  Sejatinya, memaknai nilai-nilai kepahlawanan saat ini tidak harus dengan mengangkat senjata, namun sebagai generasi penerus bangsa hendaknya menjungjung tinggi nilai dan sikap kepahlawanan yang dapat diteladani.

 

“Melalui kegiatan ini  diharapkan dapat menumbuhkan  karakter para generasi muda sebagai manusia unggulan generasi penerus bangsa,” lanjut Ki Petir. Inti dari peringatan itu adalah pengucapan janji “Bendera Merah Putih” sebagai ungkapan atas deklarasi generasi muda dalam menjalankan  implementasi semangat juang, jiwa patriotisme dan nilai-nilai kepahlawanan para pahlawan, dalam mempertahankan tanah air, serta kelestarian sumber daya alam  melalui Festival Konservasi.

 

4 Pilar Desa …

 

Nilai-nilai dan spirit perjuangan pada generasi-generasi muda saat ini dibutuhkan dalam menjaga kelestarian alam dan membangun kemandirian ekonomi dengan menggalakan kembali 4 Pilar Desa yaitu: Nyawah,  Ngebon  Ngangon dan  Nyadap  dengan landasan  pondasi desa: “Ngalinduhan gunung” (menjaga gunung). Kegiatan konservasi yang akan dilaksanakan pada tahap pertama difokuskan pada penanaman kopi robusta di Desa Cibubuan.

 

“Semangat Peringatan Hari Pahlawan di Dorongdong ini merupakan langkah baru generasi muda dalam melanjutkan perjuangan para pahlawan terdahulu. Mengingat inisiatif kegiatan ini dari masyarakat, utamanya Karang Taruna, bisa juga dijadikan inspirasi bagi Karang Taruna di seluruih Indonesia dalam mengimplementasikan jiwa semangat Hari Pahlawan. Dari Sumedang untuk Indonesia!” Begitu kata Ki Petir.


Sepakat, tegakkan dan praktikkan secara konsisten Gerakan 4 Pilar Desa !




Ketua LVRI Ranting Buahdua, Darma, menyambut baik inisiatif masyarakat ini. “Benar, kemeriahan peringatan hari nasional ini jangan hanya pada 17 Agustus atau 5 Oktober saja. Hari Pahlawan juga selayaknya diperingati masyarakat dengan berbagai apresiasi,” tuturnya. “Apa lagi nama Buahdua ini tercatat dalam sejarah kejayaan Pasukan Siliwangi,” lanjut pria berusia 92 tahun ini.

 

Peringatan Hari Pahlawan di Lapangan Darongdong ini mendapat dukukungan dari berbagai pihak seperti Kawargian ABAH Alam, Karang Taruna Provinsi  Jawa Barat, Majelis Adat Sunda, Dewan Pendekar Indonesia dan para tokoh baik sipil maupun militer. Mereka, turut memeriahkan juga ikut gelaran seni seperti kendang rampak dan seni tradisi lainnya. (HS/Adi Raksanagara)

 


Peringatan Hari Pahlawan di Buahdua, Ada Festival Konservasi ‘Dari Sumedang untuk Indonesia’  Peringatan Hari Pahlawan di Buahdua, Ada Festival Konservasi ‘Dari Sumedang untuk Indonesia’ Reviewed by Harri Safiari on 04.33 Rating: 5

Tidak ada komentar