DPW IKM Jawa Barat Gelar Rapat Kerja Perdana, Tuanku Jhoni Martiyus: Sesuaikan dengan Kearifan Lokal …
Suasana pertemuan itu ...
Algivon -- Seturut pentingnya melakukan pembinaan, konsolidasi,
dan silaturahim antar pengurus, Dewan Pimpinan
Wilayah (DPW) Ikatan Keluarga Minang (IKM) Jawa Barat, baru-baru ini (1/2/2022)
melaksanakan pertemuan perdana yang digelar di Sekretariat DPW IKM Jabar di
Gedung PHRI Jalan Sukabumi No 42 Kota Bandung.
Tampak hadir dalam
pertemuan ini sSeluruh jajaran Pengurus DPW IKM Jabar, mulai dari Ketua
DPW IKM, Sekum DPW, Bendahara Umum serta seluruh biro yang ada di kepengurusan
IKM Jabar.
Menurut Ketua DPW IKM Tuanku Jhoni
Martiyus Sutan Sarialam, “agenda hari ini , rapat kerja penyerahan surat tugas yang akan
diserahkan ke masing-masing bidang. Diharapkan
semua bidang segera mengadakan pertemuan kecil per bidang untuk membahas
berbagai program.”
Dalam pesannya Ketua DPW IKM Jabar meminta agar pengurus IKM
di mana pun tinggal mampu melihat dan menyesuaikan dengan kearifan lokal yang
ada.”Intinya, harus dipegang, di mana bumi dipijak di sana langit dijunjung,"
ujarnya. Masih kata Kang Jhoni yakni panggilan akrab dari Ketua DPW IKM, dirinya
memiliki prinsip,”apa yang sudah diucapkan harus dilaksanakan.Itu prinsip saya,
dan Alhamdulillah berkat doa Uda dan Uni semua kita mendapatkan
sekretariat yang strategis, dan layak
sebagai kantor sekretariat organisasi besar," tuturnya.
SK
Pengurus
Lebih lanjut Kang Jhoni menjelaskan perihal penyusunan program yang nantinya nantinya akan berafiliasi dengan sejumlah anggaran. “Makanya pada setiap kegiatan, bila memunculkan berapa biayanyanya. Harapannya jangan lagi kita pada setiap kegiatan melakukan iuran atau sumbangan, cukuplah tempo hari itu yang terakhir. Selanjutnya kita harus lebih mandiri, melalui koperasi atau lainnya.
Lainnya, masih kata Kang Jhoni, “ pihaknya telah menurunkan
mandat ke DPD Purwakarta, termasuk juga DPD Kota Cimahi dan, terakhir Kabupaten
Bandung, yang telah berkonsolidasi hingga saat ini sudah 40% pengurusnya tersusun.”
Terakhir kepada redaksi, Kang Jhoni menerangkan, “khusus
untuk kepengurusan IKM Kota Bandung, harus ditangani oleh orang yang bertangan
dingin. Inilah tugas utama itu, dan segera harus terealisasi," pungkasnya sambil dirinya menyerahkan Surat Tugas ke masing- masing bidang
serta copian SK kepengurusan. (HS/Edi/Humas IKM)
Tidak ada komentar