Ketua DPRD Jabar Hadiri Apel Kehormatan & Renungan Suci HUT RI ke-77 di TMP Cikutra

 


Momen Ketua DPRD Jabar tatkala melaksanakan Apel Kehormatan dan Renungan Suci dalam rangka HUT ke-77 RI di Taman Makam Pahlawan, Cikutra Kota Bandung, Selasa, 17 Agustus 2022 (Foto: dprd.jawabarat).


 

 

Algivon  Ketua DPRD Jabar Brigjen TNI (Purn) Taufik Hidayat , S.H., MH., bersama Forkopimda Jabar menghadiri apel kehormatan dan renungan suci dalam rangka HUT ke-77 RI yang dipimpin oleh  Kapolda Jabar Irjen Pol. Drs. Suntana M.Si. di Taman Makam Pahlawan Cikutra Kota Bandung, Rabu (17/08/2022).

 

Dalam kegiatan ini Irjen Pol. Suntana didampingi oleh Gubernur Jawa Barat, Pangdan III Siliwangi, Kajati Provinsi Jawa Barat, Sekda Provinsi Jawa Barat, Wakapolda Jawa Barat dan PJU Polda Jawa Barat.

 

Diketahui, tradisi ini dilakukan setiap tahun sebagai bentuk penghormatan kepada para Pahlawan Kemerdekaan Indonesia yang telah mengorbankan jiwa dan raganya untuk kemerdekaan negeri ini, termasuk dalam hal menegakkan eksistensi NKRI:

 

“Kegiatan yang dibarengi renungan suci, diwujudkan demi menghayati perjuangan para pahlawan yang telah gugur di medan perang. Pun, agar semangat perjuangan para pahlawan dapat dilanjutkan oleh generasi muda, demi mempertahankan serta mengisi kemerdekaan dengan sebaik-baiknya. Kita tahu kemerdekaan itu sudah diraih, secara susah payah melalui perjuangan dan doa para pahlawan yang telah mempertaruhkan jiwa dan raganya, semua demi tegaknya NKRI,” pungkas Ketua DPRD Jabar. (HS/Rls)


Ketua DPRD Jabar Hadiri Apel Kehormatan & Renungan Suci HUT RI ke-77 di TMP Cikutra Ketua DPRD Jabar Hadiri Apel Kehormatan & Renungan Suci HUT RI ke-77 di TMP Cikutra Reviewed by Harri Safiari on 23.46 Rating: 5

Tidak ada komentar