Ketua DPRD Jabar Dampingi Menhan RI Prabowo Subianto Salat Iduladha di Stadion Mandala Mukti Bandung Barat
Momen MenhanRI Prabowo Subianto yang di antaranya didampingi Ketua DPRD Jabar Taufik Hidayat , melakukan solat Iduladha di Stadion Mandala Mukti, Cikalong Wetan, Kabupaten Bandung Barat, yang dihadiri ribuan jemaah. (foto: Ist).
Algivon.com – Ketua DPRD Barat Taufik Hidayat
pada Kamis, 29 Juni 2023 mendampingi Menteri
Pertahanan (Menhan) Republik Indonesia Prabowo Subianto melaksanakan solat
Iduladha di Stadion Mandala Mukti, Cikalong Wetan, Kabupaten Bandung Barat,
yang dihadiri ribuan jemaah.
Dalam pantauan tim redaksi sekitar pukul 06:40 WIB, Prabowo
tiba di lokasi yang didampingi mantan
Anggota DPR RI Dedi Mulyadi, dan Mantan Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan yang
akranb disapa Iwan Bule. Selanjutnya sekira pukul 07:05 WIB, solat Iduladha
dimulai dengan Imam Ustad H. Dadan Sadeli, perwakilan Majelis Ulama Indonesia
(MUI) Desa Mandala Mukti. Khutbah Iduladha disampaikan oleh Ketua MUI KBB
Muhammad Ridwan dengan judul "Mari Teladani Nabiyulloh Ibrahim Kholilulloh
Agar Mendapat Rahmat dan Barokah".
Usai salat dan khutbah Iduladha, Prabowo beserta sejumlah
tokoh masyarakat Jawa Barat dan Forkopimda KBB melaksanakan acara halal bi
halal. Tampak ribuan warga Cikalong Wetan dengan tertib mengantre untuk
bersalaman-salaman.
Dalam penjelasannya Prabowo mengatakan ia memilih Cikalong
Wetan, Bandung Barat, khusus menunaikan salat Iduladha kali ini karena adanya
banyak kawan dan pendukung di daerah ini.
"Saya banyak memiliki kawan dan pendukung. Mereka
mengundang saya, dan saya pikir ini adalah kesempatan bagus untuk datang,"
papar Prabowo setelah makan siang di Rumah Makan H Komarudin yang lokasinya
berdekatan dengan tempat solat Iduladha.
Kepada redaksi Taufik Hidayat Ketua DPRD Jabar menyatakan rasa gembira bahwa hari itu, seluruh rangkaian acara Menhan RI yang
juga Ketua Umum Partai Gerindra, berlangsung dengan lancer:
“Alhamdulillah semua rangkaian acara yang dlakukan dalam
kaitan Iduladha 1444 H di Cikalong Wetan Kabupaten BandungBarat ini telah berlangsung khidmat dan lancar. Ini
semua berkat kerjasama yang baik dari semua kalangan,”pungkasnya. (HS/Rls)
Tidak ada komentar