Jurnalis Bela Negara Kota Bandung Raih Surat Keterangan dari Bakesbangpol Kota Bandung
Drs. Harusman Subawijaya Ketua DPC Jurnalis Bela Negara (JBN) Kota Bandung secara simbolis menerima Surat Keterangan Bakesbangpol Kota Bandung (31/10/2023) (Foto: Ist.).
Algivon.com -- Dewan Pengurus Cabang (DPC) Jurnalis Bela Negara (JBN) Kota Bandung setelah dilakukan pemeriksaan kelengkapan administrasi, verifikasi, dan melakukan presentasi, akhirnya Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kota Bandung memberikan Surat Keterangan dengan Nomor: B/PD.01.03/2184-BKBP/X/2023, dan ditandatangani oleh Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kabakesbangpol) kota Bandung Drs. H. Bambang Sukardi.
Surat Keterangan ini menerangkan bahwa benar organisasi telah memberitahukan keberadaannya dan terdaftar di Kementerian Hukum dan HAM, serta telah memperoleh status badan hukum.
Penyerahan Surat Keterangan ini dilaksanakan pada, Selasa, (31/10/2023), di Kantor Bakesbangpol kota Bandung jalan Wastukencana. Surat Keterangan ini diserahkan oleh Analis Wawasan Kebangsaan Bakesbangpol kota Bandung Diki Dasuki, kepada Ketua DPC Jurnalis Bela Negara (JBN) Kota Bandung Drs. Harisman Subawijaya.
Drs. Harisman Subawijaya menjelaskan, dirinya merasa lega,akhirnya DPC JBN Kota Bandung telah mendapat Surat Keterangan dari Bakesbangpol kota Bandung.
"Terima kasih kepada Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kabakesbangpol) kota Bandung Drs. H. Bambang Sukardi, M.Si., Kabid Ekonomi, Ketahanan Ekonomi, Sosial Budaya, Agama dan Organisasi Bakesbangpol kota Bandung Apep Insan Parid, Analis Wawasan Kebangsaan Bakesbangpol kota Bandung Diki Dasuki, Kodim 0618/Kota Bandung, Kejari kota Bandung, dan Polrestabes Bandung yang telah membantu dan memperlancar terbitnya Surat Keterangan dari Bakesbangpol kota Bandung."
Kepada redaksi Drs. Harisman Subawijaya menyatakan, ia dan jajarannya sedang mempersiapkan acara Pelantikan dan Deklarasi DPC JBN Kota Bandung,"ya, dilanjut persiapan implementasi kegiatan di lapangan," pungkasnya. (HS/Rls.)
Tidak ada komentar