Kembali, LKP Revi Model Academy Harumkan Jabar - Raih Top Model Piala Presiden ke-43 di Bali
Algivon.com – Ada kabar kabar baik nih, datangnya dari Revi Lantika yang dikenal sebagai model papan atas di Tanah Pasundan, khususnya di Kota Bandung. Kepada redaksi Revi
Lantika sebagai pimpinan dari Lembaga
Kursus dan Pelatihan Revi Model Academi (LKP RMA) pada Sabtu, 9 Desember
2023 mengemukakan raihan prestasi dari anak didiknya:
“Tentu, ini membanggakan kami secara kelembagaan,
mengharumkan nama Jawa Barat. Raihan ini diperoleh dari ajang yang
diselenggarakan Yayasan Pembina Peraga
Mode Indonesia (YPPMI). Raihan itu, di antaranya Top Model Indonesia Piala Bergilir Presiden ke-43, berlangsung di
Taman Dedari, Ubud, Bali (17 – 19/11/2023),” terang Revi Lantika.
Yang lebih membanggakan lagi, yakni mengharumkan Jawa Barat
juga,”salah satu model LKP RMA yang menjadi perwakilan dari Jayapura, Papua. Setelah
mengharumkan Jawa Barat di tahun 2021 dalam Ajang
Top Model Indonesia Piala Bergilir Presiden 2021, dengan membawa 4 Piala Bergilir Presiden Top Model Indonesia
2021 dalam semua kategori, kini telah membawa kembali Piala Bergilir Piala Presiden Indonesia 2023.
Para Peraih itu
Masih kata Revi
Lantika, inilah rincian daftar raihan Top
Model Indonesia pada Piala Bergilir Presiden 2023 di Ubud, Bali itu: Kategori Anak diraih Raisa Azzalea Nurzafeera (Jawa Barat); Kategori Dewasa diraih Keisha Nabila Syaira Wanggai (Papua); Untuk Top Fotomodel Indonesia Piala
Bergilir Presiden, Kategori Remaja
diraih Salfa Aulia Khairunnisa (Jawa
Barat); sedangkan untuk Kategori Dewasa
diraih Cynthia Evelina Agustian
(Jawa Barat).
Selanjutnya, untuk raihan Piala Tetap Top Model Indonesia 2023 (Kategori Anak, Remaja, Dan
Dewasa) diraih oleh: 1. Britney
Naftaly (Jawa Barat); 2. Zhaffira Nayla Hasarie (Jawa Barat) ;3. Aura Carissa
Prawira (Jawa Barat).
Lainnya, untuk raihan Piala
Tetap Top Photomodel Indonesia 2023 (Kategori Anak, Remaja, Dan Dewasa), diraih
oleh: 1. Vania Hasta Santia (Jawa Barat); 2. Meutya Qiran Noor Azizah (Jawa
Barat); 3. Joceline Lavenia Astin Dermawan (Jawa Barat); 4. Sharon Kiaria (Jawa
Barat); 5. Gaylene Abigail (Jawa Barat); 6. Joan Tania Wijaya (Jawa Barat); 7.
Keysha Nadin Nopiyanti (Jawa Barat); 8. Kheyla Revalina Agustian (Jawa Barat).
Menurut Revi Lantika, ajang Top model indonesia yang prestisius,
dan diselenggarakan oleh YPPMI untuk yang ke-43 kali ini,”banyak sekali Model
dari Jawa Barat yang telah mengukir prestasi di sini sejak era ’80-an, contoh
saja yang saya ingat Sandi Harun, Mini Adji, Keke Suryo, dan banyak lainnya.
Pentingnya Percaya
Diri ...
Menyinggung, banyaknya prestasi bagi anak didiknya selama
ini diperoleh dari berbagai ajang,”semua itu diperoleh dengan kerja keras,
tidak ada yang instan,” ujarnya sambil menambahkan “siapa bilang menjadi top
model profesional tak butuh semacam pengorbanan? Justru sebaliknya melalui sekolah
non formal ini, dibina perihal percaya diri, kekuatan dan bagaimana memunculkan
inner beauty, pengembangan diri, etika dan perilaku, juga terpenting membina kerjasama
dengan keluarga terutama orang tua,” paparnya.
Intinya, masih kata Revi Lantika bahwa kesuksesan menjadi
top model sangatlah tergantung dari seberapa tangguh dan percaya diri yang
cukup untuk menghadapi sejumlah tantangan dalam kehidupan nyata.
“Bila ada orang tua di sini yang datang menghantarkan
putra-putrinya dididik dengan penuh ambisi, niscaya itu akan gagal. Karenanya,
hantarkanlah putra-putrinya belajar di sini dengan tanpa beban tambahan,”
ujarnya dengan memungkas –“Semua keberhasilan anak didik di sini, diperoleh
berkat kerja keras dan proses yang alami, tidaklah instan semua itu.” (HS/Rls).
Tidak ada komentar