Prof Yudi Nurul Ihsan Bacalon Rektor Unpad, Dekan FPIK: UKT Terjangkau & Technopreneur University



Prof Yudi Nurul Ihsan, Dekan FPIK Unpad, yakin Unpad akan mampu menggapai target realistis di antaranya sebagai 'candradimuka' technopreneur university yang unggul di Indonesia dan dunia! "Potensi ke arah itu, sudah ada dan tinggal kita ramu bersama," ungkapnya. (Foto: Ist). 



 

Algivon.com – Kembali, redaksi perkenalkan lebih dekat dengan Prof Yudi Nurul Ihsan. Ia adalah akademisi muda kelahiran Bandung, 1 Desember 1975. Sosok ini dikenal sebagai Guru Besar Universitas Padjadjaran (Unpad) dalam bidang Ekologi Laut Tropis dan Perikanan.

 

Kini, ia menjabat sebagai Dekan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK) Unpad yang sempat  menjadi Penasehat Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia, dengan terbuka menyampaikan motivasinya - menjadikan Unpad sebagai ‘candradimuka’ alias sebagai Technopreneur Campus terbaik berkelas dunia!

 

“Saya tergerak untuk memberikan warna baru sesuai perkembangan zaman, mewujudkan Unpad sebagai Technopreneur Campus terbaik di Indonesia, sejajar dengan kampus-kampus terkemuka di Dunia,” ujarnya kala berdialog bersama para pewarta, Jum’at (3/5/2024).

 

Masih di tempat yang sama, Ia mengutarakan, bahwa Universitas Padjadjaran sejatinya punya potensi besar untuk menjadi kampus terbaik di Indonesia khususnya, sebagai ‘candradimuka’ Technopreneur University dengan sumber daya manusia (SDM) yang mumpuni.

 

“Unpad dengan aset dan SDM yang dimilikinya memiliki potensi yang cukup besar menjadi kampus Nomor 1 di Indonesia, khususnya sebagai Technopreneur University,” ujarnya dengan penuh percaya diri.

 

Lainnya, ia pun mengemukakan harapan melalui ikhtiarnya menjadi orang nomor satu di Unpad, tujuannya ke depan tidak ada lagi mahasiswa yang merasa sangat terbebani tersebab Uang Kuliah Tunggal (UKT) yang tinggi, alias tidak memberatkan atau terjangkau! Harapan lainnya, bisa lebih fokus demi menorehkan prestasi di tingkat nasional maupun Internasional.

 

“Intinya, tidak memberatkan mahasiswa. Dan, mahasiswa pun terjamin masa depannya. Mereka dapat berkontribusi dengan beragam prestasi tingkat nasional maupun internasional, baik dibidang akademik maupun non akademik,” kata Prof Yudi Nurul Ihsan.

 

Lebih jauh, menurutnya para tenaga pendidik pun, harus mampu menjadikan dan menerapkan pendidikan skill abad 21, sebagai modal dasar kiprah mahasiswa di masa depan.

 

“Memiliki skill abad 21, di antaranya dalam hal critical thinking, collaboration, communication, dan creativity sebagai modal dasar mahasiswa untuk pengembangan diri di masa depan,” tutupnya.

 


Bacalon Rektor Unpad – Prof. Yudi Nurul Ihsan

 

Inilah sekilas track record Prof. Dr. sc. agr. Yudi Nurul Ihsan, S.Pi., M.Si. selaku bacalon Rektor Universitas Padjadjaran periode 2024-2029. Prof Yudi Nurul Ihsan menurut Ketua Panitia Pelaksana Pemilihan Rektor (P3R) Unpad per Jumat, 3 Mei 2024, merupakan 1 dari 14 bacalon Rektor Unpad berdasarkan hasil verifikasi dari 16 berkas pendaftar yang masuk (diterima), dan dua di antaranya tidak lolos verifikasi.  




 

– Dekan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Padjadjaran (2018 - Sekarang).

 

– Penasehat Menteri Kelautan dan Perikanan RI Bidang Lingkungan dan Sumberdaya Hayati (2020-2024).

 

– Anggota Komisi Nasional Pengkajian Stok Ikan (Komnaskajiskan) (2023-2027).

 

– Anggota Komite Pemulihan Ekonomi Daerah (KPED) Provinsi Jawa Barat (2022-2023).

 

– Ketua Tim Ahli Jawa Barat Bidang Kelautan dan Perikanan (2019)

 

– Ketua Tim Optimasi dan Singkronisasi Jawa Barat Bidang Kelautan dan Perikanan (2018).

 

– Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Padjadjaran (2016-2018). (HS/tahuekspres.com)

 


Prof Yudi Nurul Ihsan Bacalon Rektor Unpad, Dekan FPIK: UKT Terjangkau & Technopreneur University Prof Yudi Nurul Ihsan Bacalon Rektor Unpad, Dekan FPIK: UKT Terjangkau & Technopreneur University Reviewed by Harri Safiari on 01.14 Rating: 5

Tidak ada komentar