Ketua DPRD Jawa Barat Hadiri Gelar Rapat Paripurna, Membahas Dua Ranperda

 

Sumber Foto: Republika.co,id


   

Algivon.com -- DPRD Provinsi Jawa Barat melaksanakan rapat paripurna dengan dua agenda penting. Agenda pertama, adalah pandangan umum fraksi-fraksi terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda), tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (P2APBD) Provinsi Jawa Barat Tahun Anggaran (TA) 2023.

 

Agenda kedua, berupa laporan Panitia Khusus (Pansus) VII DPRD Jawa Barat yang membahas Ranperda Provinsi Jabar tentang Penyelenggaraan Kepariwisataan, persetujuan DPRD Jawa Barat terhadap Ranperda tentang Penyelenggaraan Kepariwisataan, penandatanganan persetujuan bersama dan pendapat akhir Penjabat (Pj) Gubernur Jabar.

 

Rapat kali ini dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD Jawa Barat Ineu Purwadewi Sundari, yang dihadiri Ketua DPRD Jawa Barat Brigadir Jenderal TNI (Purn) Taufik Hidayat, serta Penjabat (Pj) Gubernur Jabar Bey Triadi Machmudin, termasuk Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompimda) Jabar.

 

Dua fraksi ini yakni Fraksi Gerindra Persatuan yang disampaikan oleh Bendahara Fraksi Gerindra Persatuan, Lina Ruslinawati, sedangkan dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) disampaikan oleh Mochamad Ichsan sebagai anggota Fraksi PKS.

 

“Setelah penyampaian pandangan umum fraksi-fraksi terhadap Ranperda tersebut. Maka sesuai peraturan tata tertib DPRD. Tahapan berikutnya adalah jawaban gubernur terhadap pandangan umum fraksi-fraksi. Dan harapannya, hal ini akan dilaksanakan pada rapat paripurna 4 Juli 2024 mendatang,” kata Ketua DPRD Jawa Barat Brigadir Jenderal TNI (Purn) Taufik Hidayat. (HS/Rls.) 



Ketua DPRD Jawa Barat Hadiri Gelar Rapat Paripurna, Membahas Dua Ranperda Ketua DPRD Jawa Barat Hadiri Gelar Rapat Paripurna, Membahas Dua Ranperda Reviewed by Harri Safiari on 20.01 Rating: 5

Tidak ada komentar