Prof. Dr. Sri Zul Chairiyah MA & Civitas Akademika FISIP Unpad, Prihatin atas Kondisi Politik & Demokrasi Indonesia
Ilustrasi, tangkapan layar dari salah satu stasiun TN swasta nasional, aksi unjuk rasa ini berlangsung sporadis sejak Kamis, 22 Agustus 2024 terutama di beberapa ibukota provinsi dan kantung-kantung perguruan tinggi. Tuntutan, mengerucut pada pada sikap pembangkangan dari sebagian elit DPR RI atas proses perubahan Undang-Undang Pemilihan Kepala Daerah yang mengabaikan putusan MK No. 60/PUU-XXII/2024 dan No.70/PUU-XXII/2024.
Algivon.com -- Paling anyar (22/8/2024) rengrengan Prof. Dr. Sri Zul Chairiyah MA dan civitas akademika Departemen Ilmu Politik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Unpad, kepada redaksi mengirimkan pernyataan keprihatinan terkait situasi demokrasi di Indonesia yang dikatakan sedang 'tidak baik-baik saja'.
Lengkapnya, pernyataankeprihatiananini, bahwa perkembangan situasi politik Indonesia terutama sejak menjelang Pemilu 2024 hingga hari ini telah menunjukkan pertarungan kuasa elitis yang melemahkan demokrasi. Rule of law yang seharusnya menjadi pilar demokrasi justru menjadi arena yang diperebutkan untuk melegitimasi hasrat berkuasa yang tidak sejalan dengan kepentingan publik. Terbitnya regulasi terkait penyelenggaraan Pilkada 2024 yang saling bertentangan tidak hanya menimbulkan ketidakpastian hukum, tetapi juga mengusik rasa keadilan publik. Kami prihatin dengan pembangkangan konstitusi yang dipertontonkan oleh sebagian elit di Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia dengan melakukan proses perubahan Undang-Undang Pemilihan Kepala Daerah yang mengabaikan putusan MK No. 60/PUU-XXII/2024 dan No.70/PUU-XXII/2024 yang bersifat final dan mengikat, padahal sikap kenegarawan sangat kita butuhkan saat ini dari para wakil rakyat untuk teguh menjaga konstitusi dan demokrasi yang diperjuangkan oleh para pendiri negara ini.
Perubahan Undang-Undang Pemilihan
Kepala Daerah selain menunjukkan perilaku pembangkangan konstitusi, juga
mengindikasikan praktek malpraktik atau manipulasi terhadap aturan pemilu,
dengan mengubah regulasi pemilu untuk kepentingan partisan atau keuntungan
kelompok tertentu. Proses perubahan yang dilakukan secara tergesa-gesa juga
menafikan partisipasi publik yang bermakna dalam proses pembentukan
undang-undang.
Pernyataan Sikap
Dalam semangat kemerdekaan
Indonesia, kami mengajak semua pihak yang peduli akan keberlanjutan demokrasi
di Indonesia untuk bersama-sama berjuang melindungi konstitusi dan demokrasi,
dengan:
1.
Mendorong
Presiden dan DPR untuk bertindak bijak dalam mengambil Keputusan terkait
penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah dengan sungguh-sungguh berpatokan pada
konstitusi dan tidak melakukan pembangkangan konstitusi
2.
Meminta KPU segera melaksanakan putusan MK No. 60 dan
No. 70 tahun 2024 demi terwujudnya prinsip kedaulatan rakyat, kontestasi yang
setara, dan partisipasi yang bebas dalam demokrasi.
3.
Mengawal penyelenggaraan Pilkada 2024 sesuai dengan
aturan konstitusi.
4.
Mendorong publik untuk berpartisipasi aktif dalam
menggunakan hak-hak konstitusionalnya sebagai warga dengan bertanggung jawab
dalam menentukan pilihannya dalam Pilkada 2024.
Demikian pernyataan sikap Civitas
Akademika Departemen Ilmu Politik FISIP Unpad atas kondisi politik dan
demokrasi yang terjadi dan berkembang di Indonesia saat ini.
Civitas Akademika Departemen Ilmu
Politik FISIP Unpad,
-
Prof. Dr. Sri Zul Chairiyah MA - Dr. Caroline Paskarina
-
Mudiyati Rahmatunnisa, Ph.D.
-
Dr. Ratnia Solihah
-
Ari Ganjar Herdiansah, Ph.D
-
Dr. Yusa Djuyandi
-
Dr. Siti Witianti
-
Firman Manan, M.A.
-
Hendra, M.Si.
-
Mustabsyirotul Ummah Mustofa, M.A.
-
Luthfi Hamzah, M.A.
-
M. Fazrulzaman Azmi, M.IPol. - Nanang
Suryana, M.IPol.
-
Farhan
Syahir Wibowo
-
Muhammad
Dziki Zainal Arifin
-
Muhamad
Fauzi Putra Indrianto
-
Mohammad Kholis Syukri
-
Raihan
Atthallah
-
Mutiara
Indira Yasmin
-
Raden Mochamad Primadi
-
Bethoven Ferry Ibrahim
-
Rifki Putra Pasya
-
Noki Dwi Nugroho - Azura
Marha Rafifah
-
Rahsya Nigitama Muhammad
-
Habib Yudha Pratama
-
Irfan Rizal Fadila
-
Meliyana
Sari
-
Syami
Mutiara M.U
-
Eggy
Zulvisa H
-
Fadhlan
Irham Rinaldi
-
Caesya
Alif
-
Nur
Ramadhanty M. S.
-
Mutia
Sani
-
Valensia
Denisha Wulandari
-
Tumpal
George Tito
-
Hanzel Samuel
-
Helmi
Fikrilmi Hamzah
-
Anindya
Nur Aprillea
-
Rangga
Wardana - Alya Rosianawati
-
Syaira
Alifia
Anindya
Cintani Putri
Ananda Yuvino Putra Permadi
Salsha
Almeida
Arifka Brilliana
Hasby Affan
-
Devia
Riyani
-
Avrila
Zalzabila
-
Budi Kelviana
-
Caesar
Rizky
-
Muhammad Andi Firmansyah
-
Vannissa Andini
-
Nabila Ananda Husaini
-
Bintang Perdana Putra Hidayat
-
Nadia
Anthony
-
Tsabita
Zhahrina Dini
-
Amira Noorsesaria
-
Aisyah
Fathiyatuz Zahra
-
Kalia Azzahra Munawar
-
Haikal
Aulia Fathah
-
M.
Azri Arifin
-
Gregorius Ken Mahisa Iswara
-
Muhammad Saeful Aziz
-
Muhammad Alfatih
-
Kezia
Stevie Gracia
-
Riefka
Khairunnabil Wira Rohmat
-
Pahmi Novaris
-
Satria Wildan Alfatah
-
Timothy
Gideon - Nurul Indah Febriani
-
Yoga Prabowo Pongdatu
-
Muhamad Jafier Viola Rajabani
-
Muhammad Rizky Nurhadi Setiawan
-
Ekafarras
Kurnia Firmansyah
-
Jason Harry Lasut
-
Ramadhan Arifal
-
Yessa
Herfiza - Aisyah Safitri
-
Annisa
Nur Aglima Pradani
-
Caldera Dessyifa Ayrika Putri
-
Muhammad Zulfan Apriansyah
-
Azarya Gerhard Yesaya Lumban Raja
-
Malfa Emilia Salsabilla
-
Alia Putri Khuzaimah
-
M. Adryan Rusdiana
-
Hayfa Princessta
-
Mario Putra Muladi
-
Muhammad Fathan Mubiinan
-
Muhammad Rafi
-
Aufi Athaaya
-
Faiza Nadhira Akbar
-
Sheane Sarah Permadi
(HS/Rls).
Tidak ada komentar