Taufik Hidayat Anggota DPRD Jabar 2024 – 2029 Tanggapi Hari Parlemen Indonesia: Kita Berdemokrasi
Algivon.com -- Brigadir Jenderal TNI (Purn.) Taufik
Hidayat, S.H., M.H, (65), yang sebelumnya menjabat sebagai Ketua DPRD Jabar 2019 – 2024 dari Partai
Gerindra, dan kini sebagai Anggota DPRD Jabar 2024 -2029. Kepada redaksi
terkait momen Hari Parlemen Indonesia yang diperingati setiap tanggal 16
Oktober:
“ini momen yang penting karena bukan sekedar peringatan
begitu saja, melainkan merenungkan ulang lebih intens keberadaan parlemen
sebagai lembaga legislatif atau badan yang terdiri dari wakil-wakil rakyat
dalam sistem demokrasi kita,” papar Taufik Hidayat (16/10/2024) di gedung DPRD Jabar Jalan Diponegoro No.
27 Kota Bandung, Jawa Barat.
Berdasarkan unsur kesejarahannya, keberadaan parlemen di
Indonesia bermula dari kesadaran akan pentingnya sebuah badan yang dapat
mewakili aspirasi rakyat, pada saat Indonesia baru saja memproklamasikan
kemerdekaannya. Kala itu diwakili oleh Wakil
Presiden pertama RI Mohammad Hatta dan Perdana Menteri pertama RI Sutan Sjahir.
Singkatnya, melalui upaya rintisan tokoh-toh pendiri bangsa
itu, ditetapkan setiap 16 Oktober sebagai awal berdirinya parlemen di
Indonesia. Hari Parlemen Indonesia diharapkan dapat menjadi momen refleksi bagi
anggota legislatif untuk memperbaiki dan meningkatkan kinerjanya sebagai wakil
rakyat.
Dan semenjak itu pula Indonesia mulai menggunakan sistem
parlemen dan terdapat tiga badan parlemen, yakni DPR (Dewan Perwakilan Rakyat), DPD (Dewan Perwakilan Daerah), dan MPR
(Majelis Permusyawaratan Rakyat). Tertuang dalam Undang-Undang Dasar (UUD) tahun 1945.
“Karenanya, betapa penting kita pada setiap tanggal 16
Oktober memaknai sebagi telah berdirinya landasan kokoh, akan keberadaan
parlemen sebagai salah satu ciri bahwa kita menganut sebagai negara berazaskan
demokrasi,” pungkas Taufik Hidayat yang biasa disapa Kang Opik. (HS/Rls).
Tidak ada komentar